ALHAMDULILLAH...TUNJANGAN NONSERTIFIKASI ASN GURU CAIR PEKAN DEPAN, UNTUK PERIODE...

WWW.INFOKEMENDIKBUD.WEB.ID -Ada kabar gembira bagi guru berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memperoleh tunjangan nonsertifikasi di Bandar Lampung. Pasalnya tunjangan tersebut akan disalurkan ke rekening guru mulai pekan depan.

Kepala Subbagian Keuangan dan Aset Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandar Lampung, Siti Markamah kepada lampost.co, mengatakan tunjangan nonsertifikasi akan disalurkan, merupakan tunjangan triwulan III Juli hingga September 2018.

Jumlah penerima tunjangan nonsertifikasi menurutnya 503 guru ASN yang mengajar pada jenjang TK, SD, dan SMP di Bandar Lampung. “Untuk triwulan III ini berdasarkan usulan kepala sekolah mencapai 503 guru. Insya Allah minggu depan sudah disalurkan,” ujar Siti.

GAMBAR ILUSTRASI

Dia mengatakan, jumlah penerima tunjangan nonsertifikasi pada triwulan III ini tidak jauh berbeda dengan jumlah triwulan sebelumnya. Menurutnya, berkas usulan tunjangan telah disampaikan kepada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bandar Lampung hari ini.

“Mengenai jumlah penerima tunjangan ini tidak mungkin bertambah justru berkurang karena ada yang beralih mendapatkan sertifikasi. Kalaupun bertambah mungkin 1 atau 2 orang saja, itupun guru pindahan dari luar kota,” ujar dia.

Sumber : http://www.lampost.co

Demikian berita dan informasi terkini yang dapat kami sampaikan. Silahkan like fanspage dan tetap kunjungi situs kami di WWW.INFOKEMENDIKBUD.WEB.ID,  Kami senantiasa memberikan berita dan informasi terupdate dan teraktual yang dilansir dari berbagai sumber terpercaya. Terima Kasih atas kunjungan anda semoga informasi yang kami sampaikan ini bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "ALHAMDULILLAH...TUNJANGAN NONSERTIFIKASI ASN GURU CAIR PEKAN DEPAN, UNTUK PERIODE..."

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel